Breaking News

Pengukuhan Guru Besar Prof.Dr.Agus Suryanto

Pengukuhan Guru Besar Prof. Dr. Agus Suryanto, M.Sc
Syukur Alhamdulillah kita ucapkan kepada Allah SWT, bahwasanya Universitas Brawijaya kembali mengukuhkan guru besar dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Prof. Dr. rer. Nat. Muhammad Nurhuda dan Prof. Dr. Agus Suryanto, M.Sc di Gedung Widyaloka UB, Pada Hari Selasa Tanggal 10 September 2013.

Prof. Dr. Agus Suryanto, M.Sc merupakan guru besar ke-11 dari FMIPA dan ke-212 UB, sementara Prof. Dr. rer. Nat. Muhammad Nurhuda merupakan guru besar ke-12 dari FMIPA dan ke-213 UB.
Prof. Dr. Agus Suryanto, M.Sc yang merupakan guru besar bidang Ilmu Matematika Terapan menyampaikan pidato pengukuhan berjudul “Kontribusi Pemodelan Matematika dan Matematika Komputasi Bagi Pengembangan Sains dan Teknologi”.
Dalam pemaparannya, ia mengatakan bahwa pemodelan matematika dan matematika komputasi bisa diaplikasikan dalam tiga bentuk, yaitu pada perambatan gelombang air, perambatan gelombang optik, dan untuk model pertumbuhan populasi. Pada pemodelan dan komputasi perambatan gelombang air bisa diaplikasikan untuk sistem peringatan dini tsunami.
Pemodelan dan komputasi perambatan gelombang optik dapat diaplikasikan untuk pengembangan teknologi telekomunikasi optik. Sementara untuk model pertumbuhan populasi dapat digunakan untuk memahami pola penyebaran penyakit menular, menafsirkan dan mengevaluasi data epidemiologi serta melakukan pengendalian terhadap suatu penyakit.
“Dengan menggunakan penghitungan matematika kita bisa memprediksi jumlah masing-masing sub populasi seperti apa?dalam beberapa tahun kedepan akan terjadi ledakan penyakit atau tidak? sehingga apakah perlu diambil sebuah tindakan khusus atau tidak?,”kata Prof Agus.
Dengan bertambahnya jumlah Professor di dalam Jurusan Matematika FMIPA Universitas Brawijaya, diharapkan dapat saling memberikan kontribusi yang terbaik guna pengembangan Jurusan Matematika khususnya di bidang Ilmu Matematika Terapan ke arah yang lebih baik.

- Jurusan Matematika FMIPA UB -

Edited from Prasetya.ub.ac.id

Sumber: http://matematika.ub.ac.id/pengukuhan-guru-besar-prof-dr-agus-suryanto/

0 Komentar

© Copyright 2022 - LPM basic FMIPA UB